Hobi Baru


Halo, perkenalkan nama saya Eva Ayudhita. Saat ini saya menempuh pendidikan di SMA Negeri 71 Jakarta dan berada di kelas X, tepatnya X-F. Disini saya akan sedikit menjelaskan mengenai aktivitas yang belum lama saya lakukan untuk mengisi waktu luang, yaitu crochet atau dalam bahasa Indonesia disebut merenda.

Croheting adalah bagian dari teknik kerajinan tangan merajut atau knitting. Perbedaan dari knitting dan crocheting adalah alat pembuatan dan tentunya cara pembuatannya. Merajut memerlukan dua jarum sedangkan crochet hanya satu, oleh karena itu keduanya juga memiliki pola yang berbeda.

Saya masih sangat awam dalam crocheting, saya hanya mengikuti beberapa pola gratis yang ada di internet. Dan beberapa waktu belakangan ini saya juga belum membuat apapun lagi karena kesibukan dalam sekolah. Namun bulan lalu saya baru saja menghabiskan satu gulung benang untuk membuat beberapa amigurumi atau boneka rajut yang merupakan seni merajut boneka dari jepang. Berikut fotonya saya lampirkan.

Foto di sebelah kanan merupakan crochet pertama saya, sedangkan foto di sebelah kiri adalah crochet ketiga saya. Walau sedikit, terlihat adanya perbedaan terutama dalam hal kerapihan. Selain itu waktu yang saya habiskan untuk menyelesaikan crochet ketiga jauh lebih cepat dibanding yang pertama. Sekian saja penjelasan saya mengenai crochet, terima kasih sudah membaca sampai akhir!